Mitos atau Fakta? Ciri-ciri Anda Pernah Hidup di Masa Lampau

18.02


Vemale.com - Ada yang percaya bahwa kita sebenarnya pernah hidup di masa lalu. Ada juga yang mengatakan bahwa hidup kita hanya sekali. Kehidupan memang menyisakan banyak misteri bagi kita.
Ada beberapa fakta yang mengungkapkan miripnya beberapa wajah selebritis dengan orang-orang di masa lalu. Apakah benar kita mengalami reinkarnasi. Dilansir dari Positivemed.com. inilah beberapa tanda bahwa kita pernah punya kehidupan di masa lalu.


Sering Mengalami Deja Vu
Deja Vu adalah sebuah pengalaman spiritual di mana kita merasa pernah melakukan hal tersebut sebelumnya. Menurut pakar dan ilmuwan, terjadinya deja vu, apalagi yang sering terjadi, bisa menandakan bahwa ada pikiran nirsadar yang muncul dan berasal dari memori kita entah berapa waktu yang lalu.


Kemampuan Yang Cemerlang
Ada kalanya kita bisa mempelajari dengan mudah tentang sebuah skill atau pekerjaan. Bahkan kita pun terkejut dengan kemampuan tersebut. Misalnya, mendadak kita bisa memahami dan mengerti bahasa negara lain tanpa sulit mempelajarinya. Tanda seperti ini juga menjadi tanda akan adanya kehidupan di masa lalu.


Memiliki Pasangan Jiwa Atau Soul Mate
Ada sosok yang sangat-sangat berarti buat Anda dan tak selalu adalah pasangan atau suami Anda. Bahkan bisa jadi dia adalah orang asing atau orang yang baru Anda kenal. Namun Anda sangat dekat dan dunia seakan setengah hampa ketika dia pergi dari hidup Anda. Mungkin dia adalah soulmate Anda.
Misalnya Anda memiliki ayah yang sangat dekat dengan Anda. Di kehidupan sebelumnya, mungkin dia adalah kakak Anda. Mungkin hubungan di antara kalian berubah, namun perasaannya masih sama. Jiwa kita masih terpaut meski berada dalam tubuh yang berbeda.


Phobia Yang Tak Terjelaskan
Anda sebenarnya tak pernah bermasalah dengan sesuatu atau seseorang. Tak pula punya pengalaman yang buruk dan traumatis tentang mereka. Namun ada kalanya kita menjadi sangat fobia dengan hal tersebut. Bisa jadi traumatis atau ketakutan itu muncul di masa lalu. Ada hal yang memukul batin dan fisik Anda di kehidupan yang lalu sehingga membekas hingga kini.


Mimpi Yang Terasa Sangat Nyata
Mungkin Anda pernah merasakan mimpi yang rasanya sangat nyata. Konon itu adalah mimpi yang terjadi akibat munculnya ingatan Anda akan kehidupan masa lalu. Biasanya mimpi ini juga dilengkapi dengan pesan-pesan khusus yang simbolik. Namun hal tersebut tak harus dijadikan patokan dalam kehidupan.

Apakah Anda percaya bahwa Anda pernah hidup di masa lalu? Well, semua tergantung keyakinan. Tak sedikit orang yang percaya bahwa hidup ini hanya sekali, dan ada juga yang percaya bahwa mereka ber-reinkarnasi. Yang jelas, ada banyak misteri dalam kehidupan ini.

Kalau saya ditanya, percaya atau tidak dengan adanya kehidupan di masa lalu, jawaban saya, 'Saya Percaya'.
Jika ditanya kenapa, jawabannya pasti tidak akan bisa dengan mudah diterima akal sehat manusia. Hahaha!!

Baiklah,, semoga informasi ini bermanfaat buat kita semua.

Sumber: Vemale.com

8 Foto Menyeramkan yang Tidak Dapat Dijelaskan

17.23

1. Mayat Jatuh dari Atap


Tidak terlalu banyak informasi mengenai foto ini. Tapi, menyeramkan bukan? Foto ini juga belum diketahui asli atau palsu, namun banyak orang mengatakan foto ini asli dan terjadi pada sebuah keluarga bernama Coopers.
Keluarga itu baru saja pindah ke sebuah rumah baru. Seperti keluarga yang baru pindah pada umumnya, mereka mengambil foto dengan pose keluarga yang manis. Namun hal menyeramkan terjadi, saat tombol kamera ditekan, sebuah tubuh terjatuh dari langit-langit rumah.
Karena peristiwa ini sangat cepat, foto mayat itu tampak seperti penampakan dengan bagian kepala di bawah. Cukup menyeramkan, apalagi jika Anda melihatnya di malam hari.

2. Sosok yang Mirip Astronot


Foto ini adalah putri dari Jim Templeton yang diambil di sebuah lapangan. Foto ini sebenarnya biasa saja, langit yang cerah dengan seorang anak perempuan manis yang tampak cantik dengan dress bunga-bunga yang dipakai. Namun siapakah astronot yang tampak di belakang sang bocah?
Jim Templeton bersumpah bahwa saat foto diambil, tidak ada siapapun yang ada di sekitar mereka. Bahkan tidak ada siapapun di belakang putrinya. Namun ada sosok mirip astronot yang muncul ketika foto tercetak. Pihak Kodak mengatakan bahwa kamera yang dipakai Jim tidak rusak. Lalu astronot itu siapa dong? Wahh! Hahahaha!!! Mungkin dia kesasar dari tempat pemotretan. Hahaha!

3. Tangan Tambahan


Foto anak laki-laki yang tampak ceria ini harus berakhir menyeramkan karena ada penampakan tangan entah milik siapa. Perhatikan di bagian kepala sebelah kiri anak laki-laki yang memakai baju hitam. Lalu coba kita hitung tangan anak-anak itu! Sadarkah kita bahwa ada tambahan tangan di foto tersebut?
Entah bagaimana tangan misterius itu bisa muncul. Orang yang memotret anak-anak ini juga tidak tahu bagaimana tangan misterius itu bisa muncul. Haduh.. kalau di lihat lama-lama, foto ini tampak menyeramkan karena ada penampakan tangan entah tangan apa dan siapa yang sangat jelas. Hahaha!! Tapi, mungkin aja ada yang iseng angkat jempolnya,, siapa tahu 'kan! Hahaha!

4. Cahaya Phonix yang Legendaris


Jika kamu suka dengan hal-hal berbau UFO, kamu pasti tahu peristiwa yang terjadi di kota Phoenix. Pada malam 13 Maret 1997, lebih dari 1000 orang melihat cahaya aneh berbentuk bulat dan teratur di atas kota Phoenix. Bahkan orang dari kota lain bisa melihat cahaya mirip benda terbang tersebut dengan jelas.
Banyak orang mengatakan bahwa ini adalah penampakan benda yang diduga UFO dan terlihat oleh ribuan orang. Biasanya foto atau video UFO hanya diambil satu orang, sehingga dianggap tidak valid. Peristiwa di Phoenix membuat banyak orang mengabadikan langit malam saat itu. Masyarakat bahkan menuntut penjelasan pemerintah mengenai cahaya atau benda terbang apakah itu.
Seperti biasa, pemerintah mengatakan bahwa itu adalah balon-balon helium untuk kepentingan pesawat tempur militer. Penjelasan ini membuat masyarakat kesal, karena mereka melihat sendiri bahwa cahaya itu berasal dari benda mirip pesawat sangat besar yang terbang tanpa suara sama sekali. Waduh,,

5. Penjelajah Waktu


Foto ini dipercaya diambil pada tahun 1941 pada acara Forks South Bridge di Gold Bridge, Kanada. Tampak kerumunan pria dan wanita yang memakai baju khas masa tersebut. Yang membuat foto ini menghebohkan dunia adalah foto seorang pria yang tampak memakai pakaian berbeda, dengan penampilan yang kurang sesuai dengan gaya di tahun 1941.
Pria yang memakai kacamata hitam itu memakai pakaian yang lebih mirip pakaian santai pria masa kini, ditambah dengan kacamata hitam fashionable dan tampak sedang membawa kamera modern. Bandingkan dengan kamera yang dibawa pria di depannya. Pria berkacamata hitam ini diduga sebagai pengelana waktu, alias orang yang bisa pergi ke masa lalu atau masa depan.

6. Kera Legendaris, Skunk Ape


Apapun nama makhluk di foto ini, tampak menyeramkan dengan mata merah menyala. Foto ini diambil di daerah Florida pada tahun 2000. Orang yang mengambil foto ini adalah seorang wanita yang disamarkan namanya. Nama makhluk ini adalah Skunk Ape atau sejenis Big Foot.
Wanita ini mengirimkan hasil foto mengerikan ini pada Departemen Keamanan Florida. Dia mengatakan bahwa itu adalah foto kera besar di halaman belakang rumahnya. Kera itu mengambil sisa apel yang ada di terasnya. Setelah difoto, kera itu melarikan diri. Foto ini semakin membuat banyak percaya pada makhluk sejenis kera besar bernama Big Foot.

7. UFO di Lukisan Abad 15


Kamu mungkin sudah melihat puluhan foto yang diduga adalah penampakan UFO. Sebagian besar foto itu adalah foto palsu yang mendapat sentuhan editing. Jadi wajar jika di masa teknologi canggih seperti sekarang banyak yang skeptis dengan foto-foto UFO. Namun bagaimana jadinya jika foto penampakan UFO itu ada di sebuah lukisan abad ke-15.
Nama lukisan ini adalah The Madonna with Saint Giovannino. Dilukis oleh Domenico Ghirlandaio yang hidup pada tahun 1449-1494. Banyak orang tercengang dengan lukisan ini karena ada sebuah benda langit bulat, yang gambarannya mirip dengan UFO yang banyak terpotret kamera modern. Apakah UFO memang ada dan sudah sering mengunjungi Bumi ratusan tahun lalu? Masih misteri..

8. Hantu Biarawan


Di mana penampakan hantunya? Sepertinya tidak perlu diperjelas dengan tanda panah atau lingkaran merah. Anda bisa melihat hantu di sisi kanan foto. Potret menyeramkan ini diambil oleh seorang Pendeta bernama K. F. di Gereja Newby, North Yorkshire, Inggris tahun 1963.
Saat foto diambil, sang pendeta mengatakan bahwa tidak ada yang aneh pada subjek foto. Tidak ada penampakan atau hal aneh lainnya. Namun saat foto sudah jadi, tampak hantu menyeramkan yang mirip biarawan. Tinggi penampakan ini juga fenomenal, yaitu sekitar 270 cm. Seram ya..

Nah,, itu dia 8 foto menyeramkan. Percaya atau tidak, tergantung pada kita semua. Tapi yang terutama, percaya dan takutlah hanya kepada TUHAN.


Sumber: Vemale.com

Mama

21.38


Mama,, meski terkadang kata tak terucap dari bibir ini,
meski terkadang laku-ku tak mengena di hatimu,
meski terkadang ucapanku melelehkan air matamu.
Itu bukan karena aku tak mengasihimu.

Hanya tak tahu bagaimana caranya berkata padamu,
'Aku ingin yang seperti ini, Ma.'
'Aku tak suka dikatai seperti itu, Ma.'
'Aku ingin Mama mendengarkan.'
'Aku terlalu mengasihimu, Ma.'

Walau kadang, seteru terjadi di antara kita.
Tapi aku paham, itu karena cinta.
Walau kadang, kita tak sepaham.
Tapi aku mengerti, itu karena Kau ingin memberi yang terbaik.

Maaf, jika aku kurang berbakti.
Namun, ijinkan aku menjadi anak kebanggaanmu,
hingga waktumu tiba.

Aku ingin selalu berkata,
"AKU MENGASIHIMU, MAMA."

P. Sandra D.
04.03.2014

Lirik Lagu "My Eden_Yisabel" dan Terjemahan Indonesia

20.35


'My Eden' by Yesabel

There’s a stone for the things forgotten.
Just a stone for all you wanted.
Look, a stone for what will not be:
All you thought was there.

Count the stones don’t think about him.
Let the stones become your mountain.
Let them go the nights you doubted:
All those thousand cares

Softly now thread
Through the towns and the dark.
Softly be led
By the clouds and the stars.

When the distances grow,
When the winds start to blow,
Something whispers from afar:
There’s a home in the heart
Another heaven

There’s a time for everything,
There’s a song for every dream
(There’s a song)

There’s a stone for every action,
For the things you won’t look back on.
Look, a stone for all that will be:
All that still is me.

Softly now thread
(Softly now thread)
Through the sounds of the dark.
(sounds of the dark)
Softly be led
By the clouds and the stars.

When the distances grow,
When the winds start to blow,
Something whispers from afar:
There’s a home in the heart
Another heaven

There’s a time for everything,
There’s a song for every dream.
There’s a world that’s yet to be..

There’s a time for everything,
There’s a song for every dream..

Indonesian Translation :


Ada sebuah batu untuk hal-hal yang terlupakan
Sebuah batu untuk kamu semua yang menginginkan
Lihat, sebuah batu untuk sesuatu agar tak terjadi
Semua yang kau pikirkan ada disana
Hitung batunya jangan memikirkan tentangnya
Biarkan batu-batu itu menjadi gunungmu
Biarkan malam-malam yang kau ragukan berlalu
Semua ribuan perhatian itu
perlahan benang-benang terpasang
Melalui kota-kota dan kegelapan
Pelan-pelan menjadi pasti
dengan awan-awan dan bintang-bintang
Saat jarak mulai tercipta
Saat angin mulai bertiup
Sesuatu berbisik dari kejauhan
Ada sebuah harapan dalam hati kita
Surga lain
ada saat untuk semua hal
Ada nyanyian untuk setiap mimpi (ada sebuah lagu)
Ada batu untuk setiap tindakan
Untuk hal yang tak ingin kau lihat kembali

Lihat, batu untuk sesuagu agar semua terjadi

Semua itu masih diriku
Ada saat semua hal
Ada nyanyian untuk setiap hari.
Ada dunia yang belum saat dijalani.

Ini salah satu ost drama Korea, Gu Family Book. Aku suka sekali dengan melodi lagunya, juga suka dengan drama ini. 

Semoga bermanfaat, ya. Kalau kurang bagus, mohon maaf ya. Hehehehe!
^_^

04.03.2014

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images